Page 27 - KLIPINGBELMAWA11042019(PAGI)
P. 27

Berdasarkan statusnya, kata Ravik, peserta UTBK gelombang pertama ini diikuti 516.927 peserta reguler. Adapun peserta Bidikmisi atau beasiswa pemerintah untuk yang kurang mampu sebanyak 181.578 peserta. “Jumlah ruang ujian gelombang pertama sebanyak 29.297 ruangan di 73 perguruan tinggi negeri pusat UTBK,” katanya lewat keterangan tertulis.
Sementara UTBK gelombang kedua pada periode 11-26 Mei total sebanyak 597.115 peserta. Kelompok Saintek 304.301 orang dan Soshum 292.814 peserta. Total keseluruhan peserta UTBK SBMPTN 2019 dari dua gelombang ujian yaitu 1.295.620 orang. “Setiap peserta bisa mendaftar dua kali tes pada gelombang yang berbeda,” ujar Sekretaris Pusat UTBK ITB Asep Gana, Rabu, 10 April 2019. Total 24 sesi UTBK SBMPTN 2019 berlangsung selama enam pekan tiap Sabtu dan Minggu.
ANWAR SISWADI


































































































   25   26   27   28   29