Page 11 - Buku Paket Kelas 6 Agama Hindu
P. 11
hasil perbuatan dalam hatinya. Dengan cara demikian, orang bijaksana dapat mencapai kedamaian, ketidakterikatan, kesabaran, penglihatan rohani dan kebahagiaan.
Bab VI, Berisi tentang Yoga yang Sejati, terdiri atas 47 sloka
Astangga-yoga, jenis latihan meditasi lahiriah, pengendalian pikiran dan indra-indra dan memusatkan perhatian kepada Paraman (Roh yang utama yang bersemayam di dalam hati). Puncak latihan ini adalah samadhi. Samadhi berarti kesadaran sepenuhnya kepada Tuhan Yang Maha Kuasa.
Bab VII, Berisi tentang Tuhan dan Dunia, terdiri atas 30 sloka
Sri Krishna adalah Kepribadian Yang Paling Utama, Penyebab yang paling utama dan kekuatan yang memelihara segala sesuatu, baik material maupun rohani. Roh-roh yang sudah maju menyerahkan diri kepada Krishna dalam pengabdian suci bhakti, sedangkan roh yang tidak saleh mengalihkan pikirannya kepada objek-objek sesembahan yang lain.
Bab VIII, Berisi tentang jalannya evolusi dari kosmos, terdiri atas 28 sloka
Bab IX,
Bab X,
Seseorang dapat mencapai tempat tinggal Krishna, Kepribadian Yang paling Utama, di luar dunia material, dengan cara ingat kepada Sri Krishna dalam bhakti semasa hidupnya, dan khususnya pada saat meninggal.
Berisi tentang Tuhan adalah Melebihi dari ciptaannya, terdiri atas 34 sloka
Krishna adalah Tuhan Yang Maha Esa dan tujuan tertinggi kegiatan sembahyang. Sang roh mempunyai hubungan yang kekal dengan Krishna melalui pengabdian suci bhakti yang bersifat rohani. Dengan menghidupkan kembali bhakti yang murni, seseorang dapat kembali kepada Sri Krishna di alam rohani.
Berisi tentang Tuhan adalah sumber dari segalanya, terdiri atas 42 sloka
Segala fenomena ajaib yang memperlihatkan kekuatan, keindahan, sifat agung atau mulia, baik di dunia material maupun di dunia rohani, tidak lain dari pada perwujudan sebagian tenaga-tenaga dan kehebatan rohani Tuhan, Sri Krishna. Sebagai sebab utama segala sebab serta sandaran dan hakikat segala sesuatu. Krishna, Tuhan Yang Maha Esa, adalah tujuan sembahyang tertinggi bagi para makhluk.
Berisi tentang Arjuna berkata, terdiri atas 55 sloka
Sri Krishna menganugerahkan penglihatan rohani kepada Arjuna. Krishna memperlihatkan bentuk-Nya yang tidak terhingga dan mengagumkan sebagai alam semesta. Dengan cara demikian, Krishna membuktikan
Bab XI,
Buku Siswa Pendidikan Agama Hindu dan Budi Pekerti
5