Page 30 - Buku Paket Kelas 6 Agama Hindu
P. 30
Terjemahan:
Lebih baik swadharma (kewajiban) diri sendiri meskipun kurang sempurna pelaksanaannya. Karena seseorang tidak akan berdosa jika melakukan kewajiban yang telah ditentukan oleh alamnya sendiri.
(G.Puja, 1999:428)
Nilai yang terkandung dalam sloka di atas adalah bahwa semua manusia ditentukan swadharmanya (kewajibannya) menurut sifat dan watak kelahirannya. Oleh karena itu, laksanakanlah kewajibanmu sendiri dengan baik, sebab dengan menyembah Tuhan melalui melaksanakan kewajiban masing-masing, maka kita akan memperoleh kesempurnaan. Janganlah melepaskan pekerjaan yang sesuai dengan diri meskipun ada kurangnya, karena semua usaha diselimuti oleh kekurangan-kekurangan, demikian disebutkan dalam Bhagawadgita.
Pendapatmu
Tulislah pendapatmu tentang kewajiban-kewajiban yang harus dilaksanakan oleh orang-orang di sekitarmu! Tulis pendapatmu di buku kerjamu, bacakan di depan kelas!
___________________________________________________________ ___________________________________________________________ ___________________________________________________________ ___________________________________________________________ ___________________________________________________________ ___________________________________________________________ ___________________________________________________________ ___________________________________________________________ ___________________________________________________________ ___________________________________________________________ ___________________________________________________________ ___________________________________________________________ ___________________________________________________________
24
Kelas VI SD