Page 227 - Buku Paket Kelas 2 Agama Buddha
P. 227
Kisah Angulimala
Sumber: Dokumen Kemdikbud
Gambar 10.13 Dua orang umat Buddha sedang berdana kepada Bhikkhu Angulimala
Yang Mulia Angulimala sedang melakukan pindapata.
Pindapata untuk mengumpulkan dana makanan.
Seseorang melempar tongkat, dan mengenai tubuhnya.
Orang lain melempar pecahan tempayan, dan mengenai kepalanya.
Kepalanya menjadi terluka. Darah mengalir dari kepalanya. Jubah luarnya menjadi robek.
Yang Mulia Angulimala menemui Sang Buddha. Sang Buddha memberi nasihat.
Semua itu akibat dari perbuatannya sendiri di masa lalu.
Pendidikan Agama Buddha dan Budi Pekerti 221