Page 19 - Buku Paket Kelas 8 Pendidikan Agama Hindu dan Budi pekerti
P. 19

     memiliki pribadi yang unik, terdapat beberapa pribadi manusia yang menjadi acuan seseorang memilih cara yang tepat, seperti suka merenung, aktif, emosional, dan empiris (menekankan pengalaman). Upaya-upaya yang dapat dipilih dalam mengenal Ātmān yakni:
1. Melalui pengetahuan atau Jnana Yoga merupakan cara mengenal ātmān dalam diri dengan mempelajari pengetahuan-pengetahuan tentang ātmān dalam kitab- kitab suci yang ada. Pengetahuan menuntun manusia mengenal secara logis ātmān dalam dirinya melalui metode mendengar dari orang-orang bijaksana, berpikir, dan membayangkan dirinya sebagai roh abadi itu.
2. Melalui cinta atau bhakti yoga cara mengenal ātmān dengan mencintai setulus hati, mencintai kehidupan, dan mencintai-Nya tanpa pamrih. Mencintai seluruh makhluk hidup karena setiap mahkluk hidup dihidupi oleh ātmān.
3. Melalui kerja atau Karma Yoga cara mengenal ātmān dengan jalan menolong orang lain tanpa mengharapkan hasil seperti memberikan punia, mengajarkan pada mereka yang perlu bimbingan, serta melakukan perbuatan- perbuatan yang dapat membantu orang merasa bahagia. Dengan memberikan kebahagiaan kepada orang lain, akan memberikan rasa bahagia untuk diri kita.
4. Melalui meditasi atau Raja Yoga cara mengenal ātmān dengan melakukan perenungan diri yang sangat dalam sampai menemukan atau mengenal ātmān secara lebih baik lagi. Melalui meditasi manusia diarahkan mengenal baik ātmān dalam dirinya yang memiliki sifat yang sama dengan Brahman.
Keempat upaya-upaya tersebut dapat mengarahkan manusia
untuk mengenal ātmān dalam dirinya lebih baik dari pada manusia yang tidak melakukan upaya-upaya di atas untuk mengenal ātmān dalam dirinya.
Pendidikan Agama Hindu | 13
           


























































































   17   18   19   20   21