Page 28 - Buku Paket Kelas 8 Pendidikan Agama Hindu dan Budi pekerti
P. 28
1. Surupa
a. Melakukan operasi plastik
karena tidak puas akan wajah
yang dimilikinya.
b. Melecehkan atau menghina
orang yang memiliki wajahnya
lebih jelek dari kita.
c. Suka membanggakan diri
kepada orang karena merasa
cantik atau tampan
d. Menggunakan kecantikan
dan ketampanannya untuk melakukan penipuan.
2. Dhana
a. Mengambil uang yang tidak
menjadi haknya (korupsi).
b. Mengambil bagian orang
lain, sehingga orang tersebut
mengalami penderitaan.
c. Bekerja siang malam tanpa
menghiraukan yang lain demi
mendapatkan uang lebih.
d. Suka berfoya-foya atau
menghambur-hamburkan uang.
Gambar: Cantik dan tampan Sumber: Dok. Kemendikbud
3. Guna
a. Memiliki kepandaian membuat bom dan untuk mengebom
orang yang tidak berdosa.
b. Mencuri data orang lain dengan keahliannya meretas
komputer orang dan digunakan untuk kejahatan.
c. Menggunakan kepandaiannya untuk menipu atau
mengelabui orang lain.
d. Menggunakan kepandaiannya untuk mencari-cari alasan
yang tidak benar agar dirinya terbebas dari sanksi.
22 | Kelas VIII
Gambar: Banyak uang Sumber: Dok. Kemendikbud