Page 153 - Buku Paket Kelas 4 Pendidikan Agama Khonghucu dan Budi Pekerti
P. 153

 : “Ya benar, penjahat pun masih memiliki rasa kasihan melihat ibu yang tua dan terharu dengan kesungguhan Jiang Ge”.
: “Banyak hal yang dapat kita pelajari dari cerita ini. Dapatkah kalian menceritakan tentang sifat dapat dipercaya dari cerita ini”?
: “Tugas sebagai anak”!
: “Coba jelaskan Melissa”.
: “Jiang Ge bertanggung jawab merawat ibunya karena ayahnya telah meninggal. Dia dapat dipercaya sebagai anak”.
: “Bagus Melissa. Siapa yang ingin menyampaikan pen- dapatnya”?
: “Jiang Ge melaksanakan kewajiban dengan sangat baik”.
: “Tepat sekali, kesimpulannya satya berarti ketulusan iman dalam melaksanakan kebajikan dan dapat dipercaya adalah kesungguhan dalam mengamalkan kebajikan. Dalam hal ini Jiang Ge telah satya dan dapat dipercaya dalam menerima tugas dan kewajiban sebagai anak menggantikan tugas ayah yang telah meninggal”.
: “Apakah yang dimaksud dapat dipercaya termasuk jujur, tidak berkelit atau omong kosong”?
: “Benar, dalam kitab Lunyu 1:8 ayat 2, Nabi bersabda, “Utamakan sikap satya dan dapat dipercaya”. Selanjutnya bab II pasal 22, Nabi bersabda,
“Seorang yang tidak dapat dipercaya (tanpa kepercayaan), entah apa yang dapat dilakukan? Itu diumpamakan kereta besar yang tidak mempunyai sepasang gandaran. bagaimana menjalankannya”.
: “Bagi anak-anak, bagaimana berlaku satya dan dapat dipercaya”?
: “Berlakulah satya dalam menerima tugas sebagai seorang anak dan siswa yang baik, lakukanlah tugas-tugas dengan kesungguhan supaya kalian menjadi anak dan siswa yang dapat dipercaya. Demikianlah pelajaran hari ini, semoga berguna. Wei De TongTian”.
Pendidikan Agama Khonghucu dan Budi Pekerti
141




















































































   151   152   153   154   155