Page 172 - Buku Paket Kelas 4 Pendidikan Agama Khonghucu dan Budi Pekerti
P. 172

             Apakah kalian pernah melihat telur yang dapat berdiri di lantai? Pada hari apa telur dapat berdiri di lantai?
Tahukah kalian mengapa telur dapat berdiri di lantai? Cobalah pada saat Sembahyang Duanyang,
tanggal 5 bulan ke-5 Kongzili
Tahun ini tepat tanggal berapa?
Duanyang
Hari Duanyang 端 阳 wuyue chuwu 五月除五
atau tanggal 5 bulan ke-5 Kongzili adalah hari suci bersujud kepada Tian. Duan artinya ekstrim, Yang artinya matahari yang bersifat positif, adalah saat posisi matahari, bumi, dan bulan pada posisi khusus atau fenomena disharmonis maka umat Khonghucu disarankan untuk beribadah.
Matahari adalah sumber kehidupan, lambang rahmat dan kemurahan Tian kepada manusia dan segenap mahluk di dunia. Duanyang adalah hari kehidupan, saat matahari memancarkan energi positif paling keras sehingga tanaman atau obat-obatan yang dipetik saat ini akan memiliki khasiat yang sangat baik.
Upacara Sembahyang Duangyang dilakukan pada saat Wushi yaitu pukul 11.00 – 13.00. Pada saat posisi khusus inilah sehingga telur ayam dapat berdiri tegak di lantai. Hari Duanyang juga disebut Duanwujie 端 午 节 atau Festival Perahu Naga atau Bachuan 扒 船 yang artinya mendorong/menarik perahu. Tentang perlombaan perahu di sungai-sungai itu dikaitkan dengan suatu peristiwa pada hari Duanyang pada zaman Zhanguo 战 囯 yaitu zaman setelah wafat Nabi Kongzi. Hal ini untuk mengenang Qu Yuan 屈 原, seorang pahlawan yang setia dan berbakti kepada negeri Chu saat dinasti Zhou Sajian khas sembahyang Duanyang adalah zongzi atau ruzong, di Indonesia dikenal dengan bakcang atau kuecang.
       160
Buku Siswa SD Kelas IV
           























































































   170   171   172   173   174