Page 48 - Buku Paket Kelas 7 Prakarya Semester 1
P. 48
•
(Sumber: Dokumen Kemdikbud) Gambar 2.4 Tenun ulos.
Fungsi simbolik, kerajinan tekstil tradisional selain sebagai hiasan juga berfungsi melambangkan hal tertentu yang berhubungan dengan nilai spiritual. Contohnya tapestri, tenun, dan batik yang dibuat dengan motif simbolik.
(Sumber: Dokumen Kemdikbud)
Gambar 2.5 Tenun Sinde Lio sebagai penolak bala.
Selain itu, kerajinan tekstil yang bertujuan sebagai fungsi hias dan fungsi pakai sama-sama memiliki nilai ekonomis. Kerajinan itu sendiri dapat menambah nilai jual suatu produk.
Di bawah ini ditampilkan gambaran produk kerajinan tekstil yang membedakan antara kerajinan fungsi penghias dan kerajinan fungsi benda pakai.
40
Kelas VII SMP/MTs Edisi Revisi Semester I