Page 214 - Buku Paket Kelas 3 Agama Buddha
P. 214
Setiap hari ibu selalu gelisah memikirkan anaknya yang akan lahir. Ibu khawatir anaknya cacat atau tidak normal. Ibu selalu makan dan minum yang terbaik agar anak dikandungan sehat.
Setelah sembilan bulan berlalu, waktu melahirkan pun tiba. Ibu mempertaruhkan hidupnya sendiri pada saat melahirkan anaknya. Ibu sangat letih dalam badan dan pikiran. Namun, ketika mendengar bahwa anaknya terlahir normal dan sehat, ia sangat bahagia. Ibu menggendongnya, memberikan air susunya hingga anaknya berusia dua tahun.
Ibu mengasuh anaknya dengan penuh kasih sayang. Ibu membersihkan kotoran anaknya tanpa merasa jijik. Ibu dan ayah juga menjaga anaknya siang dan malam. Kadang mereka kurang tidur, karena terbangun oleh tangis anaknya.
Mereka tidak pernah me-
mikirkan rasa laparnya, tetapi
mereka selalu mengusahakan
agar anaknya mendapat ma-
kanan dan minuman yang cukup.
Ibu dan ayah selalu mencintai
dan berusaha membahagiakan
anak-anak-nya. Mereka selalu
berusaha memberikan yang
terbaik bagi anak-anaknya. Mereka tulus dan ikhlas untuk kepentingan anak-anaknya.
Seorang ayah bekerja keras mencari uang untuk mencukupi kebutuhan anak-anaknya. Memberikan berbagai ilmu pengetahuan dan ketrampilan kepada anak-anaknya. Mereka selalu berdoa agar anak-anaknya selamat sejahtera. Orang tua tidak pernah merasa bosan untuk mendidik dan membimbing anak-anaknya. Mereka berusaha menumbuhkan sifat-sifat
Sumber: Dokumen Kemdikbud Gambar 11.6 ibu merawat anaknya dengan kasih sayang
210 Kelas III SD