Page 140 - Buku Paket Kelas 6 Agama Buddha
P. 140

   Ayo, mengomunikasikan
Ayo, jelaskan kembali tentang Nibbana! Sampaikan pendapatmu:
1. Apa yang menarik perhatianmu?
2. Apa itu nibbana?
3. Bagaimana cara mencapai nibbana?
4. Tuliskan perumpamaan nibbana!
5. Jelaskan sabda Buddha tentang nibbana?
Rangkuman
Istilah Pali “nibbana“ berasal dari kata ni dan vana. Ni merupakan partikel negatif, sedang vana berarti nafsu atau keinginan. “Disebut nibbana, karena terbebas dari nafsu yang disebut vana, keinginan.“ Secara harfiah, nibbana berarti terbebas dari kemelekatan. Nibbana dapat juga diartikan sebagai padamnya sifat-sifat serakah, benci dan bodoh.
Cara mencapai nibbana dengan melaksanakan Delapan Faktor Jalan Utama, yaitu:
1. Pengertian benar (samma–ditthi)
2. Pikiran benar (samma–sankappa)
3. Ucapan benar (samma–vaca)
4. Perbuatan benar (samma–kammanta) 5. Penghidupan benar (samma–ajiva)
6. Usaha benar (samma–vayama)
7. Perhatian benar (samma-sati)
8. Konsentrasi benar (samma–samadhi)
Surga adalah alam kehidupan yang penuh kebahagiaan. Surga adalah tempat para makhluk yang telah banyak melakukan kebajikan di kehidupan sebelumnya. Oleh karena itu, kehidupan di surga menjadi terbatas sesuai dengan banyaknya kebajikan yang telah pernah dilakukannya. Semakin banyak kebajikan yang dilakukannya, semakin baik dan lama pula kehidupannya di surga. Namun, kalau kebajikannya sudah habis berbuah, maka satu makhluk akan mati dan terlahir kembali di alam yang sesuai dengan buah perbuatannya yang lain. Berbeda dengan surga, Nibbana dapat dicapai ketika seseorang masih hidup di dunia ini. Nibbana tercapai ketika seseorang sudah terbebas batinnya dari ketamakan, kebencian dan kegelapan batin.
                 134 Kelas VI SD
















































































   138   139   140   141   142