Page 62 - Buku Paket Kelas 6 Agama Buddha
P. 62

A. Lima Mimpi Petapa Gotama
Gotama Meninggalkan Pertapaan Penyiksaan Diri
Sumber: oktachou2.blogspot.com
Gambar 4.3 Pangeran Siddharta meditasi di bawah pohon Jambu
Setelah Pangeran Siddharta menyelesaikan praktik penyiksaan diri, di bulan Vesakha (April-Mei), Pangeran Siddharta berpikir, “Meskipun Aku telah berusaha sungguh- sungguh dengan cara penyiksaan diri, Aku tetap tidak mencapai Pencerahan Sempurna, Aku belum menembus Kebuddhaan. Mungkin ada cara lain untuk mempraktikkan jalan lain untuk mencapai Pencerahan Sempurna, untuk menembus Kebuddhaan.” Beliau teringat bahwa beliau pernah mengembangkan dan mencapai Jhàna Pertama melalui meditasi anapanasati. Pada saat itu, beliau duduk di bawah keteduhan pohon jambu (Eugenia jambolana) sewaktu upacara pembajakan sawah yang diselenggarakan oleh ayah-Nya, Raja Suddhodana. Beliau menyadari bahwa praktik Jhàna Pertama, melalui meditasi anapanasati, pasti adalah jalan yang benar. Akan tetapi, kondisi tubuh beliau
   Sumber: buddhasiddhartha.blogspot.com Gambar 4.4 Buddha melakukan
petapaan
tidak mendukung. Beliau memutuskan untuk memakan makanan yang padat dan kasar seperti nasi untuk memulihkan dan menyegarkan tubuhnya. Beliau menyadari bahwa pemulihan kondisi tubuhnya saat ini sangat penting sebelum beliau berusaha mencapai Jhàna melalui meditasi konsentrasi anapanasati.
Kejadian ini dilihat oleh kelima teman seperjuangannya dalam melakukan petapaan menyiksa diri. Kelima petapa tersebut beranggapan bahwa Petapa Gotama telah putus asa dalam berlatih sehingga mereka meninggalkan Petapa Gotama sendirian dan menuju ke Taman Rusa Isipatana.
  56 Kelas VI SD

























































































   60   61   62   63   64