Page 91 - Buku Paket Kelas 4 Tema 9 Kayanya Negeriku
P. 91

              Lagu di depan menggambarkan adanya sebuah desa yang permai. Desa yang permai selalu dirindukan oleh semua orang. Melalui lagu di depan dapat dibayangkan bahwa kehidupan dengan lingkungan sejuk layaknya sebuah desa permai merupakan kehidupan yang disenangi banyak orang.
Buatlah kelompok yang terdiri dari 4-5 anak. Nyanyikan lagu yang berjudul “Desaku yang Kucinta”.
Bagilah tugas tiap-tiap anggota kelompok. Adapun pembagian tugasnya sebagai berikut.
1. Sebagai penyanyi.
2. Sebagai pemain musik pengiring.
Gunakan musik pengiring dari berbagai macam benda yang ada di sekitarmu, misalnya kaleng, botol, galon air, atau perabotan rumah tangga yang sudah tidak terpakai.
Lakukan kegiatan ini laksana perlombaan menyanyi. Lakukan secara bergantian antarkelompok. Pada akhir penampilan, jangan lupa meminta tanggapan dari guru dan kelompok lain.
   Ayo Membaca
Pemanfaatan Sumber Daya Alam
Kekayaan sumber daya alam dapat dimanfaatkan untuk menunjang dan mempermudah kegiatan manusia dalam rangka memenuhi kebutuhan
hidupnya.
Manfaat kekayaan alam bagi masyarakat dapat dirasakan langsung, misalnya hasil pertanian dan perkebunan. Sayur-sayuran, buah-buahan, padi, merupakan contoh beberapa hasil kekayaan alam yang dapat dimanfaatkan secara langsung. Ada juga kekayaan alam yang dimanfaatkan secara tidak langsung. Artinya kekayaan alam tersebut haruslah diolah terlebih dahulu agar dapat
Subtema 2: Pemanfaatan Kekayaan Alam di Indonesia 85
a
               




















































































   89   90   91   92   93