Page 2 - LKPD KATABOLISME
P. 2
LEMBAR KERJA PESERTA DIDIK
KATABOLISME
CAPAIAN PEMBELAJARAN
Pada akhir Fase F, peserta didik memahami sel dan bioproses yang terjadi di dalam
sel; keterkaitan antar sistem organ dalam tubuh untuk merespons stimulus internal
dan eksternal; pewarisan sifat, pertumbuhan dan perkembangan dalam kehidupan
sehari-hari; serta teori evolusi. Konsep-konsep tersebut memungkinkan peserta didik
untuk menerapkan dan mengembangkan keterampilan inkuiri sains mereka dalam
memecahkan permasalahan kehidupan sehari-hari.
TUJUAN PEMBELAJARAN
1. Peserta didik dapat mendeskripsikan proses kerja katabolisme
2. Peserta didik dapat menguraikan tahapan dari proses katabolisme
3. Peserta didik dapat menganalisis perbedaan respirasi aerob dan respirasi
anaerob
4. Peserta didik dapat mempresentasikan hasil diskusi
5. Peserta didik dapat menyusun Blogspot/google site dari hasil diskusi
PERTANYAAN PEMANTIK
1. Proses biologis apa yang terjadi saat kalian makan dan berolahraga?
2. Reaksi kimia apa saja yang terjadi dalam proses biologis saat makan dan
berolahraga?
3. Darimanakah sumber energi untuk kegiatan-kegiatan biologis di dalam
tubuh?
4. Ada berapa macamkah energi itu?