Page 1 - Tugas Teknologi Pembelajaran effal
P. 1

HASIL REVIEW PERTANDINGAN


                                 INDONESIA VS UZBEKISTAN



               Effal Alando Pratama Wibowo
               PJKR/IV B
               220241418
               Teknologi Pembelajaran Penjas



               TAKTIK KEDUA KUBU

               Indonesia kalah setelah Uzbekistan melalui Husain Norchaev lolos dari penjagaan menyontek bola memanfaatkan
               umpan dari Hamraliev di sisi kanan di menit ke-69. Timnas Uzbekistan kembali mencetak gol keduanya di
               pertandingan ini lewat gol bunuh diri Arhan Pratama yang gagal menyapu bola di depan gawang.



               Namun sebelum itu, Indonesia sempat berhasil menjebol gawang Uzbekistan meski hasilnya dinyatakan offside
               karena VAR. Meskipun kalah, Indonesia masih berpeluang untuk bermain di Olimpiade 2024 di Paris, Perancis.
               Indonesia juga masih harus fokus memperebutkan gelar juara ketiga.


               Kekalahan Indonesia di semifinal Piala Asia U-23 ini turut membuat sejumlah media asing memberikan
               penilaian.Mereka ikut menyoroti kekalahan Indonesia yang bermain sebagai debutan. Media-media Prancis, Inggris,
               hingga Korea Selatan juga memberitakan mengenai anulir gol Muhammad Ferrari di menit ke-60.



               Media Korea Selatan Maekyung, menuliskan bahwa kegagalan Indonesia melawan Uzbekistan mungkin menjadi
               langkah akhir Shin Tae Yong menuju olimpiade.



               Namun mereka juga berharap STY memiliki kesempatan untuk lolos olimpiade dengan gelar juara tiga melawan Irak
               nanti.
   1   2   3   4   5   6