Page 1 - IDEOLOGI DAN GAYA HIDUP
P. 1

C. BERSIKAP KRITIS TERHADAP IDEOLOGI DAN GAYA HIDUP
                                    YANG BERKEMBANG DEWASA INI



















               Sebagai  mahluk  yang  hidup  dalam  kelompok  sosial  seseorang  harus  bersikap  kritis  dan  bertanggung
               jawab terhadap ideologi dan gaya hidup yang berkembang dewasa ini.

                  Pengertian kata bersikap kritis
                   Bersikap kritis artinya membedakan mana yang benar dan mana yang salah, mana yang baik dan mana
                  yang buruk, mana yang berguna dan mana yang tidak berguna.
                  Pengertian ideologi
                   Ideologi  artinya  kumpulan  ide/gagasan  yang  dapat dijadikan  sebagai  pedoman/pegangan  hidup  dan
                  mempengaruhi kehidupan manusia.
                    Contoh-contoh ideologi, antara lain:
                      Liberalisme
                       Liberalisme  adalah  kebebasan  individu.  Liberalisme  menjungjung  tinggi  kesetaraan.  Hak-hak
                       dasar tiap individu harus dilindungi oleh negara.
                      Sosialisme
                       Sosialisme adalah kesetaraan sosial yang didorong oleh peran dominan pemerintah atau negara
                       atas individu. Hak milik pribadi tidak diakui oleh sistem yang menganut sosialisme.
                      Marxisme
                       Marxisme adalah inspirasi konseptual dari pemikiran Karl Marx tentang bagaimana masyarakat
                       bekerja.
                      Nasionalisme
                       Nasionalisme  adalah  tindakan  individu  atau  kelompok  yang  harus  diorientasikan  untuk
                       kepentingan nasional. Lingkup nasional yang dimaksud adalah negara-bangsa.
                      Feminisme
                       Feminisme  adalah  perlawanan  terhadap  dominasi  terhadap  perempuan.  Ideologi  feminisme
                       berusaha mengangkat derajat perempuan dari ketidakadilan.
                 Pengertian gaya hidup
                  Gaya hidup adalah gambaran tingkah laku, pola dan cara hidup yang ditunjukkan bagaimana aktivitas
                  seseorang, minat dan ketertarikan serta apa yang mereka pikirkan tentang diri mereka sendiri, sehingga
                  membedakan statusnya dari orang lain dan lingkungan melalui lambing-lambang sosial yang mereka
                  miliki.








                                                              1
   1   2   3   4   5