Page 1 - Modul Kegiatan Belajar 1
P. 1

Fakultas Teknik
                                                                              Keselamatan & Kesehatan Lingkungan Kerja




                                                            Modul 1

                              KESELAMATAN KERJA DAN KESEHATAN LINGKUNGAN


                           A.  Pendahuluan

                                     Keselamatan dan kesehatan kerja mempunyai arti selamat dan sehat
                               bagi  pekerja  yang  akan  dan/atau  telah  melaksanakan  suatu  pekerjaan

                               sehingga  pekerja  memperoleh  derajat  kesehatan  setinggi-tingginya,  baik
                               fisik,  mental,  spiritual  maupun  sosial.  Modul  ini  membahas  tentang

                               pentingnya keselamatan kerja dan kesehatan lingkungan, syarat kesehatan

                               lingkungan kerja dan penerapannya.

                           B.  Capaian Pembelajaran
                                     Secara  umum,  capaian  pembelajaran  kegiatan  belajar  1  ini  adalah

                               untuk  memberikan  pengetahuan,  keterampilan,  dan  sikap  kepada

                               mahasiswa  tentang  keselamatan  kerja  dan  kesehatan  lingkungan.  Secara
                               khusus,  tujuan  kegiatan  belajar  1  ini  adalah  agar  mahasiswa  mampu

                               menerapkan keselamatan kerja dan kesehatan lingkungan.

                           C.  Sub Capaian Pembelajaran

                               Adapun  sub  capaian  pembelajaran  setelah  mempelajari  kegitan
                               pembelajaran 1 yaitu:

                               1.  Mahasiswa mampu menerapkan konsep K3 dalam lingkungan kerja.
                               2.  Mahasiswa mampu menerapkan syarat kesehatan lingkungan kerja.


                           D.  Uraian Materi
                               1.  Pentingnya Keselamatan kerja dan Kesehatan lingkungan

                                         Keselamatan  dan  Kesehatan  Kerja  adalah  suatu  kondisi  dalam

                                   pekerjaan yang sehat dan aman baik itu bagi pekerjaannya, perusahaan
                                   maupun  bagi  masyarakat  dan  lingkungan  sekitar  pabrik  atau  tempat

                                   kerja tersebut. Keselamatan dan kesehatan kerja juga merupakan suatu
                                   usaha  untuk  mencegah  setiap  perbuatan  atau  kondisi  tidak  selamat,

                                   yang  dapat  mengakibatkan  kecelakaan.  Keselamatan  kerja  merujuk



                                                               1
   1   2   3   4   5   6