Page 23 - E-BOOK BERBASIS PJBL MATERI PERTUMBUHAN DAN PERKEMBANGAN TUMBUHAN_Neat
P. 23

C. Faktor-Faktor yang Mempengaruhi Pertumbuhan
        dan Perkembangan Tumbuhan
         1) Faktor Internal

                   Faktor internal adalah faktor yang mempengeraruhi
            pertumbuhan  tumbuhan  dan  berasal  dari  dalam
            tumbuhan  itu  sendiri,  terdiri  dari  genetik  dan  hormon
            sebagai berikut:
            a) Genetik
                   Gen  adalah  substansi  pembawa  sifat  yang
               diturunkan  dari  induk  ke  generasi  selanjutnya.  Gen
               berfungsi  mengatur  reaksi  kimia  dalam  sel  terutama
               reaksi sintesis protein dan enzim. Gen  mempengaruhi
               bentuk tubuh, warna bunga, rasa buah, dan ukuran
               tumbuhan,       serta    menentukan       kemampuan
               metabolisme      sehingga    sangat     mempengaruhi
               pertumbuhan dan perkembangan tanaman tersebut.
            b) Hormon
                    Hormon adalah sinyal kimia yang mengkoordinasi
               bagian-bagian  suatu  organisme.  Hormon  dihasilkan
               oleh salah satu bagian tubuh, kemudian diangkut ke
               bagian  tubuh  yang  lain  untuk  memicu  respons  di
               dalam sel dan jaringan sasaran. Hormon memberikan
               pengaruh     dalam    pengaturan     berbagai    proses
               pertumbuhan      dan     perkembangan       tumbuhan.
               Terdapat  beberapa  macam  hormon  yang  dihasilkan
               oleh tumbuhan, sebagai berikut:
               1. Auksin
                           Auksin  pertama  kali  ditemukan  oleh  Fritz
                 Went,  seorang  ahli  fisiologi  asal  Belanda,  pada
                 tahun  1928.  Hormon  ini  dapat  dijumpai  di  ujung
                 batang  atau  titik  tumbuh  batang  (koleoptil)  serta
                 di ujung akar (koleoriza). Tanaman memproduksi
                 auksin di daerah meristem, seperti di pucuk batang

     E-Book Pertumbuhan dan Perkembangan Tumbuhan Berbasis PjBL          12
   18   19   20   21   22   23   24   25   26   27   28