Page 12 - Kurikulum Prodi PKimia 2021
P. 12

dengan jalur yang fleksibel diharapkan akan dapat memfasilitasi mahasiswa mengembangkan potensinya sesuai dengan passion dan bakatnya.
Hasil evaluasi internal dan eksternal kurikulum Program Studi Pendidikan Kimia menjadi dasar evaluasi terhadap pengkajian profil lulusan, yang digambarkan pada capaian pembelajaran lulusan, yang dibebankan pada capaian pembelajaran mata kuliah tertuang dalam evaluasi mata kuliah program studi. Hasil evaluasi tiap- tiap mata kuliah dengan acuan CPL prodi yang telah ditetapkan terlebih dahulu. Evaluasi dilakukan dengan mengkaji seberapa jauh keterkaitan setiap mata kuliah (materi pembelajaran, bentuk tugas, soal ujian, dan penilaian) dengan CPL yang telah dirumuskan. Hasil rekomendasi dari evaluasi internal dan eksternal kurikulum Program Studi Pendidikan Kimia (Dokumen 1 Kertas kerja Revisi Kurikulum Pendidikan Kimia 2021), dapat dirangkum sebagai berikut.
9
































































































   10   11   12   13   14