Page 40 - Wira Usaha Ikan Mas
P. 40

 Gambar 15. Ikan Mas Fantail (sumber: https://cppetindo.com/pet-torial/jenis-ikan- mas/)
 Ikan Mas Kancra Domas
Ikan mas kancra domas memiliki bentuk yang memanjang. Sisiknya berukuran kecil
dan memiliki susunan yang tidak beraturan. Warna sisiknya bervariasi, mulai dari biru, cokelat, atau hijau dengan sisik punggung berwarna gelap. Namun, warna sisiknya akan menerang hingga berwarna keperakan atau keemasan ke arah perut.
 Ikan Mas Fancy
Bentuk tubuh jenis ikan mas ini memanjang dengan sisik berwarna putih, kuning, dan
merah. Tubuhnya dilengkapi dengan totol-totol berwarna hitam. Ikan mas hias ini memiliki warna sisik yang bervariasi membuat ikan mas ini dikenal sebagai ikan mas fancy.
 Ikan mas koi
Ikan koi yang memiliki bentuk badan bulat memanjang. Warna sisiknya bervariasi,
mulai dari putih, kuning, merah menyala, hitam, sampai kombinasi dari warna tersebut. Pola totol yang indah dan menarik membuat ikan koi jenis bastar lebih disukai di kalangan pecinta ikan.
 Bahan Ajar Kimia Wirausaha Ikan Mas | 29
























































































   38   39   40   41   42