Page 306 - KAYA atau MATI...Mbran 1927-2011
P. 306

Abang”, lanjut Mbran setelah membayar kontan
semua yang tertera di kwitansi.
Sesa’at sebelum Mbran beranjak pergi
dari Toko Bombay, Amit Gupta yang penasaran
dengan Mbran menghampiri dan berucap:
“Kalau bapak mau nambah barang lain lagi,
silahkan ambil dan pilih saja sesuka bapak dan
pembayarannya saya kasih waktu satu bulan
setengah”, ujar si India dengan penuh harap.
“Kalau saya ngutang, bisa nggak saya
yang ngatur waktu pembayarannya? Bukan anda
yang menentukan harus kapan dan berapa lama
waktu ngutangnya?”, Tanya Mbran pelan.
“Emm....gimana ya maksudnya”, sahut si
India yang ter-bengong2 oleh pertanya’an
Mbran.
“Oke dah, lain waktu aja”, ujar Mbran
yang langsung pergi bergegas meninggalkan
Toko Bombay.
Amit Gupta si Pemilik Toko Bombay yang
masih penasaran dengan Mbran berusaha














































































   304   305   306   307   308