Page 418 - KAYA atau MATI...Mbran 1927-2011
P. 418
bisanya mampu menampung antara puluhan
hingga ratusan ekor kerbau.
Kerbau rawa merupakan aset asli atau
plasma nutfah Kalsel, yang sudah beranak pinak
atau berkembang biak di hamparan rawa seluas
2,6 juta hektare yang tersebar di lima kabupaten
Hulu Sungai Utara (HSU), Hulu Sungai Tengah
(HST), Hulu Sungai Selatan (HSS), Banjar, dan
Kabupaten Barito Kuala (Batola).
Tidak ada yang tahu persis asal usul
kerbau rawa yang terbilang berbadan besar bila
dibandingkan kerbau yang hidup di daratan ini,
namun keberadaan kerbau itu sudah ada dari
genereasi ke generasi.
Menurut Kepala Dinas Peternakan Kalsel,
Ir Maskamian Andjam kepada wartawan kenalan
Mbran saat berada di kantor Gubernur Kalsel,
Banjarmasin pada tahun 2000 lalu populasi
hewan ini tercatat 11.605 ekor kemudian
berkembang tahun 2004 lalu menjadi 38.488
ekor.