Page 325 - KAYA atau MATI...Mbran 1927-2011
P. 325
tempat seperti Masjid Al Makmur dan Klenteng Hok Tek Tjen Sien yang keduanya seusia dengan Pasar Tanah Abang. Pada tahun 1973, Pasar Tanah Abang diremajakan, diganti dengan 4 bangunan berlantai empat. Pasar Tanah Abang sudah mengalami beberapa kali kebakaran, pertama tanggal 30 Desember1978 di Blok A lantai tiga dan kedua menimpa Blok B tanggal 13 Agustus1979. Pada tahun 1975 tercatat kiosnya ada 4.351 buah dengan 3.016 pedagang. Kebakaran terahkir di Pasar Tanah Abang terjadi pada Kamis (16/9/2010) pukul 18.00 WIB di lantai ground los S 65-66, Blok A. Tanah Abang masa kini sudah luar biasa megahnya. Pasar Tanah Abang berlokasi di Jalan Kyai Haji Mas Mansyur yang dapat ditempuh melalui flyover sampai Jalan Jendral Sudirman dan dilanjutkan masuk ke Jalan Professor Dr. Satrio. Sepanjang jalan lurus ini terdapat bermacam-macam bangunan seperti Wisma 46,