Page 74 - Buku Paket Kelas 12 Seni Budaya Semester 2
P. 74
Tugas Pembelajaran yang Harus Kamu Kerjakan sebagai Kreativitasku
1. Apa yang dapat kamu rasakan dan temukan setelah mengahayati dan mengamati karya musik kreasi tersebut?
2. Pelajarilah dan hayatilah dengan cermat karya musik kreasi tersebut, kemudian kamu nyanyikan secara berulang-ulang sampai betul-betul menguasainya!
3. Setelah menguasainya kamu diharapkan mampu memainkan alat musik sebagai musik iringan lagu-lagu tersebut.
4. Diskusikanlah dengan teman-temanmu secara kelompok konsep karya musik kreasi tersebut kemudian presentasikan hasilnya di depan kelas tentang hasil temuan yang didapat dari karya musik tersebut!
5. Carilah karya musik kreasi lainnya yang bisa menambah referensi kamu untuk dipelajari!
Ulangilah dan nyanyikanlah lagu-lagu yang sudah dipelajari dengan selalu meningkatkan penguasaan dasar teknik bernyanyi! Hafalkanlah semua lagu yang sudah dipelajari tersebut dalam tangga nada yang sesuai dengan wilayah suara kamu, sehingga dapat menjadi perbendaharaan lagu bagi kamu.
Format Diskusi Hasil Pengamatan Pertunjukan Seni Musik
Diskusikanlah jawaban kamu dengan teman-teman kelasmu, agar mendapat keputusan hasil yang maksimal dan buatlah laporan tertulis dari hasil diskusi tersebut!
Nama Siswa/Kelompok Nomor Induk Siswa Hari/Tanggal Pengamatan
: ....................................................... : ....................................................... : .......................................................
No
Aspek yang Diamati
Deskripsi Hasil Diskusi
1.
2.
3.
4.
5.
64 Kelas XII SMA/ MA/ SMK/ MAK Semester 2