Page 88 - Buku Paket Kelas 3 Pendidikan Agama Katolik dan Budi Pekerti
P. 88
Mari berdoa
Ya Tuhanku dan Allahku,
ambillah segala yang menjauhkan aku dari pada-Mu.
Ya Tuhanku dan Allahku,
berilah aku segala yang kuperlukan untuk menemui Engkau. Ya Tuhanku dan Allahku,
terimalah diriku, dan jadikanlah milik-Mu. Amin
Mari bernyanyi
B. Sakramen Ekaristi Mari berdoa
Tuhan Yesus yang baik.
Kami sangat senang bertemu dengan-Mu
terutama dalam perayaan Ekaristi.
Kami ingin lebih mengenal Engkau.
Dampingilah kami agar rajin mengikuti perayaan Ekaristi suci dan bimbinglah kami untuk siap menyambut Tubuh- Mu dengan hati yang suci. Amin.
82
Kelas III SD