Page 20 - Buku Paket Kelas 12 Agama Katolik
P. 20

          Sumber: https://animalplanet4u.files. wordpress.com
Diakses 27 Mei 2014
Gambar 1.9 Sepasang Burung Nuri
b. Pendalaman/Diskusi
1) Gambar-gambar pada nomor 1.a merupakan simbol-simbol dalam masyarakat yang berkaitan dengan perkawinan. Cobalah kamu menafsirkan makna dari simbol-simbol itu.
2) Diskusikan dalam kelompok kecil pertanyaan-pertanyaan berikut ini:
a) Apa makna simbol bahtera/kapal berkaitan dengan perkawinan?
b) Apa makna simbol cincin?
c) Apa makna simbol peraduan burung?
3) Setelah mendiskusikan pertanyaan-pertanyaan tersebut, sekarang
coba simak tulisan berikut ini.
a) Makna Perkawinan Menurut Peraturan Perundang-undangan
• Sebagai Negara yang berdasarkan Pancasila, di mana sila pertamanya ialah Ketuhanan Yang Maha Esa, maka perkawinan mempunyai hubungan yang erat sekali dengan agama/kerohanian, sehingga perkawinan bukan saja mempunyai unsur lahir/jasmani, tetapi juga unsur batin/rohani.
• Undang-Undang No. 1 tahun 1974 tentang perkawinan, pasal 1 UU berbunyi: “Perkawinan ialah ikatan lahir-batin antara seorang pria dengan seorang wanita sebagai suami- istri dengan tujuan membentuk keluarga (rumah tangga) yang berbahagia dan kekal berdasarkan Ketuhanan Yang Maha Esa”.
 14
Kelas XII SMA/SMK
        


















































































   18   19   20   21   22