Page 20 - Buku Paket Kelas 9 Agama Buddha.pdf
P. 20
“Menurutmu, Ananda”, ujar Sang Buddha, “Ini mungkin masalah keyakinan dan kepercayaan. Tetapi, Ananda, Tathagata tahu bahwa tak seorang pun bhikkhu yang berkumpul di sini memiliki keraguan atau pertanyaan tentang hal-hal ini. Dari ke-500 orang bhikkhu di sini, Ananda, ia yang berada di paling belakang pun adalah seorang Sotapanna, bukanlah terjatuh lagi ke alam kehidupan yang lebih rendah, tetapi telah menuju kepada Penerangan Sempurna”.
Sang Buddha menegaskan kepada semua bhikkhu, dan ini merupakan kata-kata terakhir yang Sang Buddha ucapkan:
“Perhatikan, O para bhikkhu, inilah nasihat terakhir Tathagata kepada kalian. Semua bentuk perpaduan di dunia
ini adalah tidak kekal. Berjuanglah dengan sungguh-sungguh untuk mencapai Kebebasan Sejatimu”.
Sumber: http://www.ratnashri.se Gambar 1.9b
Proses Maha Parinibbana Buddha
Mula-mula Buddha memasuki jhana kesatu sampai keempat, lalu sampai kepada keadaan alam tertinggi dalam tahapan meditasi. Pada saat itulah Y.M. Ananda berkata kepada Anuruddha, “Bhante, Sang Bhagava telah Parinibbana!”. Tetapi Y.M. Anuruddha menjawab, “Belum, Avuso Ananda.
Bhagava belum Parinibbana. Beliau sekarang berada dalam keadaan “Penghentian Pencerapan dan Perasaan”.
14
Kelas IX SMP