Page 104 - Buku Paket Kelas 10 Seni Budaya Semester 2
P. 104

       sering membingungkan mereka yang suka mengkais-kais mencari sumbernya. Karena itu sikap tegas Jurrien Sligter dalam memilih karya- karya yang disuguhkannya, sangat penting artinya bagi festival ini: bahwa Indonesia lebih ke masalah batin ketimbang sekadar wujud.
Sumber: Slamet A. Sjukur, 2006
Perhatikan contoh tersebut dan jawab pertanyaan berikut. Tuliskan jawaban dalam kolom yang tersedia!
    No.
   Pertanyaan
   Penjelasan
   1
  Jelaskan tujuan penulis dalam tulisan di atas.
     2
  Penilaian seperti apa yang diberikan oleh penulis pada pihak yang dikritik?
     3
  Siapakah penulis dan mengapa ia menulis kritik seperti itu?
     D. Mengomunikasikan Kritik Musik
Setelah kamu memiliki pemahaman tentang langkah-langkah dan penulisan kritik musik maka muncul pertanyaan selanjutnya: bagaimana kritik musik itu dikomunikasikan? Ya! Kritik musik tersebut dapat dilakukan secara tertulis maupun lisan. Secara tertulis, kritik musik sebaiknya memiliki sistematika penulisan yang mencakup: Pendahuluan, Deskripsi, Analisis, Interpretasi, dan, Evaluasi sebagai bahan Kesimpulan. Bagaimana kamu melakukan tahapan-tahapan itu dalam tulisan? Mari awali dengan mengunjungi suatu pertunjukan atau konser musik. Perlu diingat bahwa musik yang akan dimainkan dalam pertunjukan atau konser tersebut harus benar-benar kamu pahami dengan baik. Kemudian, buatlah catatan-catatan tentang pertunjukan musik itu yang kamu pandang penting. Setelah itu, buatlah laporan tulisan yang terdiri dari:
96 Kelas X SMA / MA / SMK / MAK
              



















































































   102   103   104   105   106