Page 109 - Buku Paket Kelas 4 Tema 8 Daerah Tempat Tinggalku
P. 109
Sumber: Seni Budaya dan Keterampilan Kelas IV SD/MI, Pusat Perbukuan Kementerian Pendidikan Nasional, 2010
Gerak tari Sumatra
Ciri-ciri gerak tari Sumatra
a. Gerak tari pada umumnya dilakukan secara lincah dan gesit.
b. Gerak tari lebih menekankan pada gerakan-gerakan kaki.
c. Gerak lengan, tangan, jari, leher, dan kepala tidak beragam dan tidak rumit.
Keunikan gerak tari yang disampaikan Dayu dan Beni di atas adalah keunikan gerak tari daerah secara umum. Bagaimana keunikan gerak tari suatu daerah secara khusus? Salah satu contoh tari dari Sumatra yaitu tari Seudati dari Aceh. Bagaimana keunikan gerak tari Seudati dari Aceh? Mari, simak penjelasan berikut.
Seudati adalah tari kelompok yang berasal dari Aceh. Pertunjukan tari Seudati tidak menggunakan iringan berupa alat musik. Iringan tari Seudati berupa nyanyian yang dilantunkan dua orang.
Gambar penari sedang menarikan tari seudati dari aceh.
http://www.negerikuindonesia.com/2015/12/tari-seudati-tarian-tradisional-dari.html
Tarian tradisional Aceh satu ini menggambarkan keteguhan, semangat, serta jiwa kepahlawanan seorang pria. Namanya adalah tari Seudati.
Subtema 2: Keunikan Daerah Tempat Tinggalku
103