Page 27 - Buku Paket Kelas 10 Agama Hindu
P. 27
Sumber: http://www.kidnesia.com/23/04/2015/13:23WIB.
Gambar 1.11 Ritual Tiwah sebagai Penguburan Jenazah di Kalimantan Tengah.
3. ManusaYajña
Dalam rumusan kitab suci Veda dan sastra Hindu lainnya, Manusa Yajña atau Nara Yajña itu adalah memberi makan pada masyarakat (maweh apangan ring Kraman) dan melayani tamu dalam upacara (athiti puja). Namun dalam penerapannya di Bali, upacara Manusa Yajña tergolong Sarira Samskara. Inti Sarira Samskara adalah peningkatan kualitas manusia. Manusa Yajña di Bali dilakukan sejak bayi masih berada dalam kandungan upacara pawiwahan atau upacara perkawinan.
Pada cerita Rāmāyana juga tampak jelas bagimana nilai Manusa Yajña yang termuat di dalam uraian kisahnya. Hal ini dapat dilihat pada kisah yang meceritakan Śrī Rāmā mempersunting Dewi Sītā. Hal ini juga tertuang dalam Kekawin Rāmāyana Dwitīyas Sarggah bait 63, yang isinya sebagai berikut :
Sumber: Dokumen Kemdikbud
Gambar 1.12 Prosesi Upacara Potong Gigi
Pendidikan Agama Hindu dan Budi Pekerti | 21