Page 94 - Buku Paket Kelas 5 Tema 9 Benda-benda di Sekitar Kita
P. 94

        2. Perkebunan
Perkebunan merupakan usaha pemanfaatan lahan dengan tanaman- tanaman keras. Perkebunan dapat dibedakan atas perkebunan rakyat dan perkebunan besar. Perkebunan rakyat adalah perkebunan yang dikelola oleh rakyat. Perkebunan besar biasanya dikelola oleh pemerintah atau perusahaan perkebunan. Hasil perkebunan besar, biasanya ditujukan untuk ekspor sehingga dapat menghasilkan devisa bagi negara. contoh hasil perkebunan antara lain karet, kelapa, kelapa sawit, dan tebu.
3. Peternakan
Peternakan adalah usaha memelihara binatang piaraan yang diambil manfaatnya. Usaha peternakan dapat digolongkan menjadi tiga, yaitu peternakan hewan besar (sapi, kerbau, dan kuda), hewan kecil (kambing, domba, kelinci, dan babi), dan unggas (ayam, itik, entok, dan burung).
     88 Buku Siswa SD/MI Kelas V
         





























































































   92   93   94   95   96