Page 72 - MUNAJAT ULAMA AHLUS SUNNAH
P. 72
Hal ini diyakini, karena Nabi Ibrahim sangat dikenal sepanjang
perjalanan hidupnya sebagai pejuang pembela aqidah tauhid
melawan ideologi kemusyrikan, hingga rela mengorbankan yang
sangat dicintainya, yaitu pengorbanan yang jauh dari jangkauan
akal.
Semua umat yang mengisi kehidupan atas dasar tauhid
adalah pengikut millah Ibrahim yang diajarkan nabi akhir
zaman Rasulullah Muhammad . Ajaran ini dijadikan pegangan
oleh semua golongan dari umat Islam di seluruh dunia termasuk
muslimin di negara kita. Karena itu, bisa ditemukan ada
beberapa golongan yang berpegang dengan pegangan yang
sama yaitu millah wahidah. Dan bisa juga dalam satu golongan
besar ditemukan ada beberapa millah, seperti golongan yang
berkepentingan dengan masalah politik.
Di negeri kita sendiri ditemukan beberapa partai politik yang
para anggota dan pendukungnya pengikut millah yang sama.
Sebaliknya, ditemukan pula ada parpol atau golongan yang para
anggota dengan millah yang berbeda.
Singkatnya, ditemukan ada beberapa golongan atau bangsa
berpegang dengan satu millah, dan ditemukan pula umat dari
66

