Page 185 - MANHAJ MEMAHAMI SUNNAH
P. 185
Banyak ayat dan hadits yang membimbing kita bagaimana
cara berpolitik yang lebih berguna bagi kepentingan umum antara
lain ayat tentang perang. Allah berfirman:
ﮃ ﮄ ﮂ ﮁ ﮀ ﭽ ﭾ ﭿ ﭼ ﭻ ﭺ ﭹ ﭸ ﭷ ﭶ
ﮆﮅ
Perangilah mereka itu sampai tidak ada lagi fitnah, dan agama
(ketaatan) hanya bagi Allah semata. Jika mereka berhenti
(melakukan fitnah), tidak ada (lagi) permusuhan kecuali terhadap
orang-orang zalim. (QS. 2:193)
Dalam sejarah peradaban dunia, perang dikenal sebagai
aksi heroik yang bertujuan untuk perluasan kekuasaan. Dengan
meluasnya kekuasaan maka bertambahlah kekayaan yang akan
mengubah pola hidup berbangsa dan bernegara. Ini adalah
perang yang dikenal di tengah-tengah masyarakat materialis.
Karena itu, pada umumnya perang menimbulkan fitnah dan
huru hara di muka bumi. Apakah Islam membiarkan fitnah terus
tersebar? Tidak. Islam adalah agama penyebar rahmah ke
seluruh alam. Karena itu, sasaran perang dalam Islam
berlawanan dengan sasaran perang yang terjadi antar bangsa-
bangsa dalam sejarah peradaban dunia.
178

