Page 18 - BUKU PANDUAN Sekolah Tanah Tingal 2022 - 2023
P. 18
BUKU
PANDUAN
Kebijakan Perilaku Sekolah dan Disiplin Positif
Seluruh kebijakan sekolah dibuat untuk membantu siswa memfokuskan energi mereka secara
positif. Sekolah memperlakukan semua siswa dan warganya dengan adil dan menerapkan
prinsip keadilan dalam implementasi kebijakan. Salah satu bentuk kebijakan sekolah adalah
dengan menerapkan budaya disiplin positif yang diyakini adalah strategi terbaik dalam proses
pembentukan karakter yang bertujuan untuk ;
▪ Menumbuhkan kesadaran serta memberdayakan diri untuk melakukan sesuatu
tanpa sogokan, ancaman, maupun hukuman
▪ Siswa berani bertanggung jawab terhadap perilaku
▪ Siswa memahami setiap konsekuensi dari setiap tindakan.
▪ Mengembangkan upaya kontrol diri dan pembentukan kepercayaan diri
▪ Melatih siswa mencari solusi untuk menyelesaikan setiap masalah
▪ Membangun sikap yang diharapkan sebagai masyarakat yang baik dalam jangka
panjang
Sekolah Tanah Tingal menerapkan disiplin sesuai kategori pelanggaran perilaku.
1. Perilaku yang mengarah pada pelanggaran kategori ringan, antara lain:
▪ Terlambat datang ke sekolah
▪ Keluar kelas tanpa izin dan tidak mengikuti pelajaran
▪ Melakukan permainan yang kasar
▪ Mengejek yang menyebabkan orang lain sedih atau marah
▪ Memanggil nama orang lain dengan tidak benar (julukan yang mengarah pada fisik
atau mengandung kata-kata yang tidak pantas)
▪ Mengambil atau merusak barang milik orang lain atau milik sekolah tanpa sengaja
▪ Mengotori kelas dan lingkungan sekolah
▪ Membuang sampah tidak pada tempatnya