Page 60 - Buku Panduan Penggunaan dan Perawatan Alat PKAL
P. 60
3. Heliotherapy
Heliotherapy adalah metode perawatan kulit yang
menggunakan cahaya matahari atau cahaya buatan
yang meniru sinar matahari, terutama sinar ultraviolet
(UV). Dalam praktik modern, heliotherapy sering kali
menggunakan alat seperti UV lamps atau LED light
therapy devices yang dikontrol dengan aman. Sinar UV
digunakan untuk mengatasi berbagai masalah kulit,
seperti psoriasis, eksim, dan jerawat. Sinar matahari
memiliki sifat penyembuhan alami yang membantu
mengurangi peradangan, membunuh bakteri penyebab
jerawat, dan mempercepat regenerasi kulit. Namun,
perlu diperhatikan bahwa penggunaan cahaya UV harus
dikontrol dengan hati-hati untuk menghindari
kerusakan kulit seperti luka bakar atau hiperpigmentasi.
4. Elektrotherapy
Elektrotherapy adalah perawatan yang menggunakan
arus listrik dengan intensitas rendah untuk merangsang
jaringan kulit dan otot. Alat elektrotherapy seperti
galvanic machines, high-frequency devices, atau
microcurrent devices sering digunakan dalam
perawatan kecantikan. Elektrotherapy membantu
meremajakan kulit dengan meningkatkan penyerapan
produk perawatan kulit, merangsang produksi kolagen,
dan memperbaiki sel-sel kulit yang rusak. Contohnya,
galvanic facial membantu membersihkan pori-pori yang
tersumbat dan meningkatkan kelembaban kulit,
sedangkan microcurrent digunakan untuk
mengencangkan otot wajah, memberikan efek lifting
tanpa operasi. Alat-alat ini juga berguna untuk
mengurangi garis halus, kerutan, dan membantu
penyembuhan luka atau bekas jerawat.
Mutia Putri, M.Pd