Page 20 - E-magazine Revisi
P. 20
Tahukah kamu
Hai kawan kawan, selama masa
pandemi, kita tentu lebih banyak
menghabiskan waktu di rumah, bukan?
Apa saja kegiatan yang kalian lakukan?
Pasti sangat beraneka ragam, salah satu
kegiatan yang menyenangkan adalah
berkebun hehe. Kita bisa mengamati
pertumbuhan tanaman di sekitar kita
dari tunas, menjadi pohon kecil,
tumbuh akar yang kuat, dan seterusnya.
Tahukah kalian, mengapa tumbuhan
bisa tumbuh semakin tinggi dan besar?
Hal tersebut terjadi karena sel pada
tumbuhan aktif membelah diri. Sel
tersebut akan berkumpul dalam jumlah
banyak dengan sifat & fungsi yang sama
sehingga membentuk jaringan. Lalu apa
sajakah jenis jaringan pada tumbuhan
yang membuat tumbuhan menjadi
besar dan tinggi ?
Untuk menemukan jawabannya, ikuti
terus e-magazine ini yaaa....