Page 5 - Pengolahan Data Pertanahan Dengan ARCGIS PRO
P. 5

PENGANTAR PENULIS



                               Kajian bidang agraria, pertanahan dan tata ruang bukanlah
                        bersifat tunggal, tetapi bersifat interdisiplin kelimuan. Paling tidak

                        terdapat 3 (tiga) objek kajian yang digunakan dalam pengembangan
                        ilmu pengetahuan pada bidang agraria, pertanahan dan tata ruang,

                        yakni  objek  kajian  keruangan  (spasial),  legal  administrasi  dan

                        kajian  sosio  humaniora.  Disamping  untuk  pengembangan  ilmu
                        pengetahuan  dan  teknologi,  ketiga  objek  ini  secara  simultan

                        digunakan  sebagai  penopang  penyelenggaraan  administrasi  dan

                        manajemen pertanahan, keagarariaan dan penataan ruang.
                               Kompetensi  yang  ingin  dihasilkan  dari  Program  Studi

                        Diploma  I  Pengukuran  dan  Pemetaan  Kadastral  walaupun
                        mayoritas  masuk  dalam  kajian  keruangan  (spasial)  tetapi  tetap

                        tidak bisa lepas dari kajian legal administrasi dan sosio humaniora.

                        Selain  itu,  lulusan  Program  Studi  Diplomas  I  Pengukuran  dan
                        Pemetaan Kadastral juga dituntut untuk menguasai perkembangan

                        teknologi  dalam  bidang  pengukuran  dan  pemetaan.  Mata  kuliah

                        Pemetaan Digital memberikan bekal pengetahuan dan keterampilan
                        kepada taruna dalam penguasaan teknologi untuk pengolahan data

                        hasil pengukuran dan pemetaan dalam format digital.

                               Buku ini disusun untuk menjadi buku pegangan wajib bagi
                        dosen dan taruna yang mengambil Mata Kuliah Pemetaan Digital

                        pada  Program  Studi  Diploma  I  Pengukuran  dan  Pemetaan

                        Kadastral,  Sekolah Tinggi  Pertanahan Nasional.  Buku  juga  dapat
                        digunakan  sebagai  bahan  ajar  untuk  mata  kuliah-mata  kuliah

                        terkait dengan pemanfaatan aplikasi ArcGIS Pro untuk pengolahan

                        data spasial dan tektual, baik di lingkungan STPN maupun pada
                        perguruan tinggi lainnya.






                        iv | B u k u   P e n g o l a h a n   D a t a   P e r t a n a h a n   d e n g a n
                        A r c G I S   P r o
   1   2   3   4   5   6   7   8   9   10