Page 6 - Mewujudkan Indonesia Emas 2045
P. 6
Sambutan
Ketua Sekolah Tinggi
Pertanahan Nasional
elamat. Kami bangga padamu! Itulah kalimat yang terlintas
Sketika membaca tulisan demi tulisan yang ada dalam buku ini.
Sebagai pimpinan, saya merasa bangga atas capaian atas tulisan
anak-anak muda ini. Sampai di titik ini, sebagai wadah pendidikan
manusia dewasa yang berupaya membentuk insan-insan yang
mampu melahirkan sebuah gagasan, sebuah ide, sebuah pemikiran,
sebuah klaim dan kemudian mempertanggungjawabkannya, rasanya
kami harus berpuas diri.
Menghadirkan sebuah ide untuk mendorong lahirnya gagasan-
gagasan keagrariaan yang dihasilkan anak-anak muda telah
direalisasikan sejak tahun 2016. Terbitan tahun ini berarti merupakan
terbitan kesembilan. Tema utama berfokus untuk Mewujudkan
Indonesia Emas 2045 Melalui Kebijakan Pertanahan yang Modern,
Berkelanjutan dan Berkontribusi Untuk Kesejahteraan Masyarakat.
Pentingnya sinergi generasi muda sebagai sumber daya manusia akan
membawa dan menentukan kemajuan Indonesia di masa depan.
Saya bersyukur karena memiliki tim yang sanggup merealisasikan
seluruh kegiatan ini. Pada titik ini pula saya sangat bersyukur karena
kinerja unit penerbitan. Untuk itu saya secara pribadi mengucapkan
terima kasih.
Salah satu ulasan di buku ini menyebutkan bahwa untuk
memastikan investasi berkelanjutan dan memberikan manfaat
v