Page 65 - E-Modul Berbentuk Komik Materi Animalia Kelass X._Neat
P. 65

b. Klasifikasi Pada Reptil

                          a) Ordo Squamata (Reptil Bersisik)

                              1. Subordo Sauria (Lizard)

                              Ciri-ciri:  umumnya  kecil,  kecuali  biawak  dan  komodo,  mulutnya  dilapisi  zat  tanduk,  umumnya

                          memunyai  kaki,  rahangnya  kaku,  dan  memunyai  kelopak  mata.  Subordo  sauria  terdiri  dari  beberapa

                          famili sebagai berikut.

                              1. Famili  Agamidae  Ciri  khasnya  adalah  memunyai  tipe  gigi  akrodont.  Contoh:  Moloch  horridus,

                                 pemakan semut yang berasal dari Australia, Diporiphora superba, yang sering ditemukan di daun

                                 akasia yang terdapat di Australia bagian utara, Hydrosaurus ambioensis (soa-soa) yang hidup di

                                 daerah perairan Pulau Sulawesi, dan Draco (kadal terbang) terdapat di Indonesia

                              2. Famili Chamaeleonidae Memunyai gigi akrodont dan lidah proyektil untuk menangkap mangsanya

                                 yang kecil. Contoh: Chamaeleo oustaleti.

                              3. Famili  Iguanidae  Ciri  khasnya  adalah  memunyai  gigi  pleurodont.  Contoh:  Iguana  iguana  dan

                                 Amblyrhynchus cristatus (iguana laut).








                                                                                                                                                65 | P a g e
   60   61   62   63   64   65   66   67   68   69   70