Page 2 - Fakhrur Radhi tutorial
P. 2
Teknik Latihan Servis
Servis bola
Servis dilakukan dengan tangan. Oleh karena itu, kekuatan tangan sangat diperlukan. Berikut
cara melakukan latihan kekuatan lengan dan teknik melakukan servis.
a. Mengayun bola dari bawah Cara melakukannya adalah sebagai berikut
Berdiri di belakang garis serang, menghadap ke net.
Ayunkan bola dari samping badan, kemudian lemparkan.
Lakukan secara berulang.
b. Melempar bola melalui atas kepala Cara melakukannya adalah sebagai berikut.
Berdiri di belakang garis serang, tubuh menghadap ke net.
Lemparkan bola melalui atas kepala dengan tangan lurus. Lemparan harus melintasi
net.
Lakukan secara berulang.
c. Latihan ini dapat dilakukan untuk latihan servis dari bawah, samping, dan atas.
Berikut akan diuraikan latihan servis dari bawah.
Lakukan teknik servis dari bawah di belakang garis serang hingga melintasi net.
Lakukan secara berulang.
Setelah lancar lakukan servis dari bawah dengan tambahan jarak.
Penambahan jarak dilakukan secara bertahap hingga kamu dapat melakukannya dari
belakang garis servis