Page 8 - C:\Users\Irvan\Documents\Flip PDF Corporate Edition\E-BOOKLET Avrina Erawati revisi 1\
P. 8
2 Jenis dan Macam-Macam Pencemaran Lingkungan
Sudah memahami apa itu
pencemaran lingkungan? Gambar 2. Protozoa Flagellata
Pencemaran lingkungan dapat dibagi (Foto dokumentasi penulis
lagi menjadi beberapa jenis, untuk laboratorium IAIN Jember, 2018)
mengetahui jenis-jenis pencemaran
lingkungan, pelajari materi berikut
dengan cermat dan semangat!
Pencemaran lingkungan apabila
dilihat dari sifat zat pencemarnya
dapat dibedakan menjadi tiga jenis,
meliputi pencemaran biologis,
pencemaran fisik, dan pencemaran
kimiawi. Penjelasannya sebagai
berikut. Gambar 3. Air Bekas Cucian
(Foto dokumentasi penulis, 2021)
a. Pencemaran Biologis
Pencemaran biologis merupakan pencemaran yang disebabkan oleh
berbagai macam mikroba. Mikroba-mikroba tersebut dapat memicu
timbulnya wabah penyakit. Misalnya seperti pada gambar 2 Protozoa:
Flagellata, bakteri: Salmonella typhi mengakibatkan penyakit Tifus
abdominale, E. Coli mengakibatkan penyakit diare atau disentri, polutan ini
biasanya mencemari air sumur, sungai, maupun danau.
b. Pencemaran Fisik
Pencemaran fisik merupakan pencemaran yang disebabkan oleh benda
cair, padat, maupun gas. Benda padat misalnya sampah kaleng, plastik,
kaca, karet. Polutan berwujud gas misalnya asap pabrik dan asap kendaraan
bermotor, yang cair misalnya air bekas cucian (gambar 3).
c. Pencemaran Kimiawi
Pencemaran kimiawi merupakan pencemaran yang disebabkan oleh zat-
zat kimia. Misalnya zat-zat logam berat yang terdapat dalam industri seperti
timbal atau air raksa ataupun senyawa-senyawa non logam seperti senyawa
nitrat, asam sulfat, dan zat-zat lain yang dapat mempengaruhi lingkungan
dan mengalami kerusakan atau pencemaran.
8