Page 24 - FARID ALHAKIM
P. 24
Pancasila adalah lima dasar, lima sendi, atau
lima unsur yang dijadikan pedoman dalam kehidupan
berbangsa dan bernegara di Negara Kesatuan Republik
Indonesia. Pancasila mempunyai kedudukan sebagai
pandangan hidup bangsa Indonesia dan sebagai dasar
negara Indonesia. Pancasila sebagai pandangan hidup
bangsa artinya Pancasila dijadikan sebagai petunjuk
arah semua kegiatan atau aktivitas dalam kehidupan
sehari-hari bangsa Indonesia. Mengamalkan Pancasila
sebagai pandangan hidup berarti melaksanakan
Pancasila dalam kehidupan sehari-hari.
Agar warganegara berbuat sesuai dengan
Pancasila maka harus memahami apa itu nilai-nilai
Pancasila. Nilai-nilai yang terdapat dalam sila-sila
Pancasila bersumber pada kepribadian bangsa
Indonesia. Pancasila yang terdiri dari lima sila antara
sila yang satu dengan yang lainnya saling terkait dan
saling berhubungan. Pada modul ini kita akan
memperlajari tentang nilai-nilai Pancasila serta
pelaksanaan nilai- nilai Pancasila dalam kehidupan
sehari-hari. Nilai yang terkandung dalam sila Pancasila
yaitu: ketuhanan, kemanusiaan, persatuan, kerakyatan,
dan keadilan.
KELAS V SD