Page 63 - Perjuangan Rakyat Kebumen_Revisi
P. 63
Aktivitas 2
Stimulus/Pemberian Rangsangan
Perundingan Renville membawa dampak bagi
kegiatan aktivitas rakyat di Kebumen. Apa sajakah
dampak dari hasil perundingan Renville antara
Indonesia dengan Belanda? Mari kita simak teks di
bawah ini!
Kebijakan keluar masuknya penduduk ketika Kali
Kemit menjadi perbatasan wilayah antara Republik
Indonesia dengan Belanda dilakukan penyesuaian
ulang. Apabila penduduk yang tinggal di wilayah
Belanda hendak masuk ke wilayah Republik Indonesia
harus membawa surat keterangan dari Republik
Indonesia, sedangkan penduduk yang tinggal di
wilayah Republik Indonesia hendak masuk ke wilayah
Belanda harus membawa surat keterangan dari
Belanda.
Sumber : Wawancara dengan Partiman selaku saksi sejarah
pada 28 Februari 2021.
Pelaksanaan hasil musyawarah antara delegasi
Republik Indonesia dengan delegasi Belanda
menyebabkan bergesernya pos pertahanan serdadu
Belanda yang sebelumnya berada di lokasi tugu Kemit
mundur ke sebelah barat Jembatan Kemit.
51