Page 53 - Modul Lokakarya 01 - Pengembangan Komunitas Praktisi - Okt2023
P. 53
Beri instruksi untuk peserta mulai mengerjakan.
Apakah Bapak/Ibu sudah dapat lembarnya? Jika sudah, waktu untuk
mengerjakan adalah 10 menit. Jika ada pertanyaan, Bapak/Ibu dapat
memanggil pengajar praktik untuk membantu Bapak/Ibu mengerjakan
tugasnya. Silakan dimulai.
Pengajar praktik berkeliling dan memastikan peserta memahami instruksi dan
mengerjakan lembar kerja yang telah dibagikan. Pengajar praktik dapat membantu
memberikan contoh hal yang perlu ditingkatkan dari Calon Guru Penggerak.
Setelah 10 menit, minta beberapa peserta untuk menceritakan komunitas, peran yang
dilakukan, serta hal yang perlu ditingkatkan.
Berikan apresiasi kepada guru-guru tersebut yang telah menganalisis peran dirinya.
Berikan tos siku kepada orang sebelahnya dan katakan kepada mereka ‘mantap’.