Page 16 - 3. E-LKPD
P. 16
ORIENTASI PESERTA DIDIK UNTUK BELAJAR
PENGOLAHAN BIJIH BESI
Bijih-bijih logam umumnya terdapat dalam bentuk senyawa oksida,
sulfida, dan karbonat. Bijih-bijih sulfida dan karbonat diubah terlebih dahulu
menjadi oksida melalui pemanggangan, setelah itu bijih oksida direduksi
menjadi logam.
Besi (Fe) merupakan salah satu logam yang mempunyai peranan yang
sangat besar dalam kehidupan manusia, terlebih-lebih di zaman modern seperti
sekarang. Besi berada dalam bentuk senyawanya, terutama sebagai bijih besi.
Dalam industri, besi diisolasi melalui proses reduksi dari oksidanya, Fe2O3,
atau oksida-oksida besi lainnya yang terkandung dalam bijih besi. Besi
diperoleh dengan cara mereduksi bijih besi Fe2O3 dengan reduktor kokas (C)
dalam tanur tinggi. C akan teroksidasi menjadi CO dan CO akan mereduksi
Fe2O3 menjadi Fe. Dengan reaksi sebagai berikut :
2 ( ) + 2 ( ) → 2 ( ) ……………………………………..… (reaksi 1)
+ 3 ( ) → 2 ( ) + 3 2( ) ……………………… (reaksi 2)
2 3 ( )
Berdasarkan reaksi diatas, maka konsep reaksi redoks yang dapat
menjelaskan reaksi tersebut adalah ?
Sumber: https://doi.org/10.19109/ojpk.v7i2.19020
15