Page 25 - Modul Ajar - Manajemen Pelayanan Puskesmas dan FKTP
P. 25
desa dan kelurahan serta dua sumber
dana lainnya, ada peran aktif masyarakat
dan peran aktif dua ormas, sudah
memiliki peraturan kepala desa/peraturan
bupati/peraturan walikota dan sudah
direalisasikan serta
d. Desa/Kelurahan Siaga Desa/Kelurahan Siaga Aktif Mandiri
Aktif Mandiri adalah desa dan kelurahan siaga aktif
yang telah memiliki forum
desa/kelurahan dan berjalan rutin setiap
bulan; memiliki kader kesehatan minimal
9 orang atau lebih; memiliki kemudahan
akses pelayanan kesehatan dasar;
memiliki Posyandu dan 4 UKBM yang
aktif; sudah memiliki dana dari
pemerintah desa dan kelurahan serta 2
sumber dana lainnya; ada peran aktif
masyarakat dan peran aktif > 2 ormas;
pembinaan PHBS minimal dari 70%
rumah tangga yang ada
Luas wilayah yang masih efektif untuk sebuah Puskesmas adalah suatu area dengan jari-jari
5 km, sedangkan luas wilayah kerja yang dipandang optimal adalah area dengan jari-jari 3 km,
jadi jarak antar Puskesmas adalah 3 sampai 5 km
2. Ruang lingkup Puskesmas dan FTKP
a. Perencanaan;
b. Penggerakkan dan Pelaksanaan;
c. Pengawasan, Pengendalian, dan penilaian kinerja; dan
d. Dukungan dinas kesehatan kabupaten/kota dalam manajemen Puskesmas.
13