Page 12 - ebook muhammad teguh
P. 12

Lampiran Materi












          Ketika  berbicara  dengan  lawan  bicara  kita  menggunakan  pilihan  kata  sesuai
          dengan  konteks  pembicaraan.  Materi  permintaan  maaf  melibatkan  pemahaman
          tentang pentingnya  mengakui kesalahan dan meminta maaf secara tulus. Cakupan

          materi yaitu:
              Pengenalan konsep permintaan maaf. Peserta didik akan diperkenalkan dengan
              konsep permintaan maaf melalui percakapan pendek yang disajikan.
              Memberikan  contoh-contoh  situasi  permintaan  maaf,  dimana  peserta  didik

              akan  belajar  merumuskan  kalimat  permintaan  maaf  yang  tepat    seperti  kata:
              maaf, tolong dan terima kasih.
              Bahasa  dan  pilihan  kata  yang  sesuai  dengan  permintaan  maaf.  Peserta  didik
              akan mempelajari bahasa yang sopan dan pilihan kata yang tepat.

              Mengungkapkan  dengan  sikap  tubuh  yang  hormat  serta  volume  suara  yang
              santun.  Peserta  didik  akan  diajarkan  bahwa  tidak  hanya  kata-kata  saja  yang
              penting  dalam  permintaan  maaf,  tetapi  juga  sikap  tubuh  yang  hormat  dan
              volume  suara  yang  sesuai.  Peserta  didik  akan  berlatih  secara  berpasangan

              menyampaikan permintaan maaf dengan sikap tubuh dan volume suara yang
              menggambarkan kesungguhan dalam mengekspresikannya di depan kelas (bisa
              juga menggunakan  metode inside voice*).
              Praktik  Peran.  Peserta  didik  akan  berpartisipasi  dalam  menyusun  serta

              memperagakan  percakapan  pendek  tentang  permintaan  maaf.  Ini  akan
              membantu  mereka  memahami  materi  pembelajaran  permintaan  maaf  sesuai
              dengan pilihan kata dan sikap tubuh/gestur yang santun, volume dan intonasi
              yang tepat sesuai konteks.



           Referensi:
              http://www.stiepemuda.ac.id/etika-ketika-berkomunikasi-2/
              https://kurikulum.kemdikbud.go.id/wpcontent/uploads/2022/06/033_H_KR_2022-

              Salinan-SKKabadantentangPerubahanSK008tentangCapaianPembelajaran.pdf
              https://repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/66894/1/8_Buku%20Keter
              ampilan%20Berbicara.pdf
   7   8   9   10   11   12   13