Page 74 - Ayat-ayat api_Neat
P. 74
Sapardi Djoko Damono
KATA, 1
Matahari, yang akhir-akhir ini jarang sekali kauperhatikan,
pagi ini menerobos celah-celah jendela kamar sampai ke
wajahmu.
“Jam berapa ini?” Sudah pagi. Masih juga belum kautemukan
kata sambung itu. Kau kenal betul setiap kata yang ada
dalam kamus itu, karena ikut menyusunnya dulu: yang,
karena, dari, atas, terhadap -– tetapi bukan semua itu.
Akhirnya kauperhatikan juga matahari itu, dan kau seperti
bertanya sejak kapan ia berada di sana, sejak kapan ia
seperti suka menyalah-nyalahkan kita, sejak kapan ia
menyebabkan kau bertanya, “Jam berapa ini?”
Masalahnya, belum juga kautemukan kata sambung itu.
Apakah kami berhak mengatakan padamu, “Sudahlah!”?
www.facebook.com/indonesiapustaka 64

