Page 3 - E-Modul Berbasis CTL Materi Mobilitas Manusia Kelas XI SMA
P. 3

PRAKATA







                  Puji syukur kehadirat Allah SWT yang telah memberikan rahmat

              dan karunia-Nya sehingga penulis dapat menyelesaikan penyusunan E-

              Modul berbasis Contextual Teaching and Learning (CTL) pada materi
              Mobilitas Manusia untuk kelas XI SMA/MA. Tujuan dari penyusunan

              E-Modul ini adalah sebagai bahan pembelajaran yang mengharapkan

              stimulus  pada  peserta  didik  untuk  memiliki  rasa  peduli  terhadap

              permasalahan yang muncul pada Mobilitas Manusia dalam kehidupan
              sehari-harinya.

                      E-Modul ini disusun dengan sintaks pendekatan pembelajaran

              Contextual  Teaching  and  Learning  (CTL)  yang  memuat  informasi

              terkait Mobilitas pada Manusia yang dikemas secara interaktif dengan
              mengintegrasikan  gambar-gambar  relevan,  video  pembelajaran,  fakta

              biologi, studi kasus, artikel ilmiah, kegiatan praktikum, diskusi, serta

              evaluasi.
                    Melalui pengembangan E-Modul ini penulis berharap peserta didik

              mendapatkan  pengalaman  belajar  yang  autentik  dan  dapat

              menganalisis  isu-isu  maupun  gagasan  terkait  sains  secara  kontekstual
              sehingga  dapat  melatihkan  kemampuan  literasi  sainsnya.  Penyusun

              menyadari, E-Modul yang disusun ini masih jauh dari kata sempurna.

              Oleh  karena  itu,  kritik  dan  saran  yang  membangun  akan  penyusun

              nantikan  demi  kesempurnaan  dan  kesesuaian  E-Modul  pembelajaran
              ini.




                                                                                             Penyusun













                                                                                                            iii
   1   2   3   4   5   6   7   8