Page 20 - pdf draft modul
P. 20

E-MODUL TEKANAN ZAT CAIR
      BERBASIS INKUIRI TERBIMBING


                        2) Kapal Laut


                        Kapal laut terbuat dari besi dengan bobot mencapai ribuan ton. Namun

                 dapat terapung di atas permukaan air laut karena gaya berat kapal diimbangi

                 gaya ke atas air laut. Besarnya gaya ke atas ditentukan oleh massa jenis air laut

                 dan volume air laut yang dipindahkan oleh bagian kapal yang terendam.


                        Agar didapatkan gaya ke atas yang besar untuk mengimbangi gaya berat

                 kapal, volume kapal yang berada di dalam air laut dibuat besar dan berongga.

                 Perhatikan gambar.5 berikut.



















                         Gambar. 5 Kapal Selam                         Gambar. 6 Kapal Laut

                        3) Kapal Selam


                        Kapal selam memiliki tangki yang disebut tangki pengapung. Apabila

                 tangki  pengapung  kosong,  kapal  terapung  di  atas  permukaan  air.  Untuk

                 menyelam,  tangki  pengapung  diisi  dengan  air.  Semakin  banyak  air  yang

                 diisikan, maka semakin dalam kapal menyelam. Untuk kembali mengapung ke

                 permukaan,  tangki  pengapung  dikosongkan  dengan  memompakan  udara  ke

                 dalamnya. Perhatikan gambar 5.


                        4) Galangan Kapal


                        Galangan kapal digunakan untuk mengangkat kapal ke atas permukaan

                 air. Apabila  akan diperbaiki  atau dibersihkan bagian  bawahnya  kapal,  kapal

                 diangkat  ke  permukaan  dengan  galangan.  Apabila  air  di  dalam  galangan

                 dipompakan  keluar,  galangan  bersama  kapal  yang  akan  diperbaiki  akan

                 terangkat ke permukaan air laut.                                                           13
   15   16   17   18   19   20   21   22   23   24   25